Bimbingan Teknis Kemitraan Melalui Multi-Stakeholder Dialogue

LLDIKTI Wilayah XI berkolaborasi dengan Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemdikbudristek, KMM Mandiri serta Mitra melaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis Kemitraan melalui Multi-Stakeholder Dialogue (MSD) yang dilaksanakan pada 23 Juli 2023 di Swiss-Belhotel Balikpapan. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mendukung Program MBKM khususnya kemandirian MBKM. Materi dibawakan oleh Dr. Eng. Niki Prastomo selaku Manajer Kampus Merdeka Mandiri dimana pemateri menjelaskan mengenai tantangan sistem pendidikan di Indonesia dan Perkembangan kebutuhan skill di dunia dimana hal tersebut menjadi sasaran pemerintah dalam melaksanakan MBKM.

Selain itu, pemateri juga menyampaikan Multi-Stakeholder Dialogue (MSD) menjadi penting karena partisipasi aktif dari berbagai pemangku kepentingan, seperti akademisi, bisnis, pemerintah, dan masyarakat, memiliki peran strategis untuk akselerasi implementasi MBKM dan kolaborasi dalam MSD akan menciptakan sinergi antar pihak dalam implementasi MBKM untuk meningkatkan kualitas SDM dan mendorong pertumbuhan ekonomi/pembangunan daerah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *